DigIndonews.com, Jakarta – Internet safety merupakan keamanan saat mengakses dunia maya dengan banyaknya aktivitas illegal di internet membuat dunia maya menjadi berbahaya.
Beberapa diantaranya adalah hacking, cyber bullying, penghinaan dan pelecehan SARA, perdagangan manusia dan aktivitas kejahatan lainnya.
Anastashia Citra akademisi Universitas Presiden yang hadir menjadi narasumber pada webinar legislator sabtu (01/04) pagi ini menyatakan salah satu cara menjaga diri di dunia internet adalah dengan jangan memberikan informasi pribadi, selalu waspada terhadap pesan-pesan yang dikirimkan dari akun-akun yang tidak diketahui, dan mengatur peraturan keamanan agar terasa aman dan nyaman dengan membatasi akun dengan private akun.
Cara lain yang bisa dilakukan adalah dengan menunjukkan perilaku baik, hati-hati dalam berteman, jangan menyebar hoax, dan pikirkan dulu sebelum memposting sesuatu.
Dr. Verdy Firmantoro, S.I.Kom Akademisi UHAMK juga menyampaikan masalah yang sering muncul di dunia maya saat ini terdiri dari data curity, socisconnect/sosial alienation, Work overload “Dunia maya memaksa kita untuk multitalenta yang berefek ovoverload ”, Digital manipulation Jobsecurity (takut pekerjaan kita akan hilang), Plagiarism & copyright, Anomity & fake personans (pribadi yang palsu) dan Overreliance on gadgets/ addiction (ketergantungan/kecanduan dengan gadget).
Berdasarkan laporan kasus kejahatan siber Indonesia (Januari-September 2020) terdiri dari penyebaran konten provokatif, penipuan online, pornogarafi, akses ilegal, manipulasi data, pencurian data, perjudian, perasan dan lai-lain yang mana penyebaran konten provokatif menduduki kasus terbanyak diikuti dengan kasus penipuan online dan pornografi yang artinya ancaman-ancaman dari dunia maya tidak sederhana dan tidak bisa disepelekan.
Konsekuensi lain dari dunia maya yaitu tidak ramah terhadap perempuan dan anak terbukti dengan banyaknya pelecehan-pelecehan terhadap perempuan melali dunia maya.
“Jika kita tidak siap maka dunia maya bisa menjadi predator bagi kita”. Ujar Verdy
Dunia maya membawa pergeseran gaya hidup yang sesuai dengan apa yang ditampilkan dalam dunia maya yang membuat kita semakin insecure dan tidak bersyukur.
Verdy juga sebut fenomena saat ini mengikuti tren di dunia maya rela mengorbankan apapun dari dirinya demi konten.
Dunia maya mampu mengatur algoritma hidup artinya dunia maya mampu mendalami diri yang mesti di antisipasi agar tidak terlena dengan dunia maya.
Cara menyikapi dunia maya melalui Analitycal , Open minded, Problem solving, ikut serta dalam organisasi dan Communication.
Serta melakukan prinsip sehat dan cerdas di dunia maya diantaranya Mempunyai nilai (value, Mempunyai sikap yang baik, Mempunyai sandaran pengetahuan dan Mempunyai keterampilan (multitasking dan multitalent).