Digindonews.com – Pontianak. Sejumlah Organisasi lintas etnis di Kalimantan Barat mengucapkan selamat atas terlaksananya Pekan Gawai Dayak yang ke-39 di Rumah Radakng pada Selasa (20/5).
Salah satunya ucapan tersebut disampaikan langsung oleh Ketua Majelis Adat Budaya Melayu (MABM) Chairil Effendy pada rabu, (21/5/2025)
“Kami dari MABM Kalbar mengucapkan selamat atas terselenggaranya Pekan Gawai Dayak yg ke 39 di provinsi Kalimantan Barat,” ucap Chairil Effendy.
Pekan Gawai Dayak (PGD) ke-39 Kalimantan Barat secara resmi dibuka melalui rangkaian upacara adat Dayak Ketungau Tesa’ek Sekadau pada
Selasa kemarin.
Tokoh yang juga pernah menjabat sebagai Rektor Untan ini juga mengatakan pihak nya sangat mendukung kegiatan Pekan Gawai Dayak yg ke-39.
Dirinya juga berharap agar kegiatan ini berjalan lancar dan sukses. “Kami sangat mendukung kegiatan Pekan Gawai Dayak yg ke-39 ini, semoga kegiatan ini dapat berjalan lancar dan sukses,” ungkapnya.***